Malaysia Buka Perbatasan Mulai 1 April

Malaysia Buka Perbatasan Mulai 1 April

Jakarta – Malaysia akan membuka kembali wilayah perbatasannya terhitung mulai 1 April 2022. Bukan hanya itu, Malaysia juga akan mengizinkan pelancong masuk Malaysia tanpa harus menjalani karantina mandiri asalkan sudah suntik vaksin virus corona.

Kelonggaran aturan itu diumumkan oleh Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri Yaakob pada Selasa, 8 Maret 2022. Dia mengatakan Malaysia telah menjadi negara di Asia Tenggara yang bertransisi ke endemik Covid-19, terhitung mulai bulan depan.

Sebelumnya, Malaysia juga telah menghapuskan kewajiban menjalani tes virus corona pada pelancong inbound dalam tempo enam hari setelah mereka tiba di Malaysia. Aturan ini berlaku bagi mereka, yang melakukan perjalanan darat, mau pun udara lewat jalur perbatasan Singapura – Malaysia (VTL).

Kementerian Kesehatan Malaysia Khairy Jamaluddin sebelumnya sudah memberikan sinyalemen kalau Malaysia akan memperkenalkan prosedur baru. Malaysia juga akan mengizinkan masuknya pelancong ke Malaysia via Langkawi International Tourism Bubble (LITB) dan One Stop Centre (OSC) untuk tujuan bisnis jangka pendek.

“Tes virus corona masih dibutuhkan bagi mereka yang mau ke Malaysia, yakni dua hari sebelum berangkat ke Malaysia dan setelah mereka tiba. Ini untuk menjaga protokol kesehatan,” kata Khairy